Menampilkan Animasi Jam Di Halaman Blog

0





Halaman blog bisa kita percantik dengan sebuah jam yang selain menunjukkan waktu setempat, juga bisa menunjukkan waktu kota tempat tinggal kita. Aksesori ini sangatlah menarik, karena berupa animasi. Salah satu penyedia animasi jam adalah ClockLink yang bisa kita kunjungi di clocklink.com. Ada cukup banyak model jam yang bisa kita pilih secara gratis. Berbeda dengan layanan penyedia asesori web lainnya, untuk mendapatkan kode HTML animasi jam tersebut, kita tidak perlu mendaftarkan diri. Kita cukup memilih tampilan jam yang sesuai dengan selera kita, dan menyalin kodenya ke blog kita.


Anda tertarik? Mari kita coba:
  1. Kunjungi situs resmi ClockLink di clocklink.com.
  2. Klik menu Gallery!
  3. Menampilkan Animasi Jam Di Halaman Blog
  4. Pilih model jam yang sesuai dengan selera anda, lalu klik View HTML!
  5. Lalu akan muncul windows baru berukuran kecil yang berisikan persyaratan penggunaan layanan. Klik Accept!
  6. Pilihlan warna sesuai selera anda di kolom Color. Pilihan ini tidak selalu tersedia, tergantung model dan jenis jam yang kita pilih.
  7. Pada kolom Timezone, jika anda memilih opsi Select by Timezone, pilih GMT +07.00. Jika anda memilih Select by City, pilih Country Indonesia dan City sesuai dengan kota tempat tinggal anda. Kalau saya pribadi lebih suka memilih Select by Timezone.
  8. Pilih ukuran jam yang anda suka dikolom Size!
  9. Copy code yang ada di bagian bawah, dan paste ke elemen halaman di blog anda.
  10. Dan selesai...
Ini contoh tampilan jam yang akan tampil jika kita melakukan langkah-langkah diatas dengan benar.

Sekian... Semoga bermanfaat... Wassalam...
Tags

Posting Komentar

0Komentar

Please Select Embedded Mode To show the Comment System.*